• Judul: Bahagia Adalah Sebuah Pilihan
( Kumpulan Kisah Inspiratif )
• Penulis: Lina Rosliana, dkk.
• Penerbit: Erlangga: esensi.
• Cetakkan: 1, 2006.
• Tebal: 199 halaman.
Kerasnya batu karang di tengah kehidupan kota yang terus menembus zaman. Juga, krisis ekonomi merajai seluruh pelosok tanah air. Membuat patahnya semangat untuk memperbaikki nasib yang kian terpuruk. Namun tak sedikit orang-orang yang berusaha bangkit dari keterpurukkan itu. Itulah yang menjadi alasan penerbit mengumpulkan kisah-kisah orang yang berhasil bertanding melawan batu karang itu, untuk menginspirasikan yang lainnya dalam berjuang mempertahankan hidup.
Dalam menjalani hidup butuh perjuangan yang besar. Tidak cukup dengan bermodalkan harta yang besar, tetapi juga dengan pengorbanan waktu bahkan nyawa. Tujuannya satu yang pasti: Bertahan Hidup.
Di dalam buku Bahagia adalah sebuah pilihan. Perjuangan hidup yang harus dijalani sangat berat. Hebatnya orang-orang yang berhasil mengatasi kesulitan ini bukanlah orang-orang yang mendapatkan bantuan orang lain karena ketenaran, harta yang besar atau yang lainnya. Mereka bangkit sendiri, tidak bergantung orang lain yang telah turut merubah Indonesia dalam perubahan yang makin menyulitkan. Mereka yang bangkit adalah orang yang berlatar belakang ekonomi rendah, mempunyai hak tertindas, batin yang tertekan, nasib yang buruk, dan yang telah mendapatkan imbas dari arus zaman yang terus bergulir. Mereka bermodalkan nekat untuk memperbaikki nasib. Mereka tidak ingin menepi begitu saja. Sulit dan tertekan adalah makanan mereka setiap hari. Penerbit menyebut kisah 6 orang ini dengan sebutan kisah luar biasa dari orang-orang biasa.
Mereka memang orang-orang biasa. Coba pikirkan mereka bisa mampu bersaing dengan orang-orang yang luar biasa bahkan mereka yang biasa adalah mereka yang bermental lebih kuat daripada orang-orang berharta yang katanya luar biasa. Mereka yang biasa, bersusah payah bangkit. Seperti kisah Lina Rosliana, ia mencoba bangkit meski diikat kuat oleh rantai ketradisionalan. Ia terus bangkit hingga akhirnya waktu jua mengahantarkan dia melawan kerasnya kehidupan di kota-kota besar. Ia memulai usaha-usahanya, memang berhasil tapi kerap kali ia mendapat tekanan batin seperti pembangkangan anaknya sendiri. Namun ia tetap bertahan dan terbukti ia berhasil bangkit.
Tak jauh berbeda dengan kisah Asep Djamaluddin yang harus menyaksikkan kekerasan yang terjadi oleh TKW asal Indonesia di Negara Hongkong. Hal ini membuat seseorang harus menyadarkan mereka bahwa mereka harus bangkit. Mereka mempunyai hak yang pantas dipertahankan.
Ada juga cerita dari Sisda Br. Manik yang terinspirasi dari Pakdenya yang bak bermental baja menjalani hidup. Sejak kecil Pakdenya telah hidup sendiri berkelana menantang hidup. Puncaknya ialah pada saat ia kehilangan satu kakinya akibat ledakkan. Namun hal itulah yang menjadi cikal bakal ia menjadi lebih tangguh dan lebih di hormati. Walaupun pertamanya ia harus menerima celaan akibat hilangnya kaki kebanggaanya. Tapi pada akhirnya ia berhasil memenangkan berbagai kejuaraan yang menghapuskan prasangka jelek dirinya di benak orang lain.
Kisah dari Cahya Wulan juga tak kalah inspiratif. Tekanan batin dari suaminya yang mengkhianatinya, kakaknya yang terus melarangnya sekolah. Tak menyurutkan semangat hidupnya. Bahkan ia berjuang mati-matian untuk menyekolahkan anaknya tinggi-tinggi. Hal itu juga dicela oleh keluarganya. Tapi itupun tak cukup untuk menyurutkan niatnnya untuk menyekolahkan anaknya tinggi-tinggi.
Kisah nyata Kristoko menjalani kerasnya menjalani hidup. Bekerja dengan 2 pekerjaan yang dilarang ibunya. Ia juga memiliki banyak anak. Ia berjuang mati-matian untuk menghidupi 9 orang anakknya serta seorang istri dengan pekerjan tetapnya yaitu tukang pangkas rambut. Kegigihannya membuahkan hasil anak-anaknya berhasil menjadi orang.
Cerita terakhir dalam buku ini adalah cerita Erika Ester Cherlya yang judul kisahnya sama dengan judul cover buku ini_Bahagia Adalah Sebuah Pilihan_. Disini penulis menceritakan getirnya kehidupan yang ia rasakan. Dari kehilangan harta sampai kehilangan anggota keluarga yang paling disayanginya. Ia mencoba terus bangkit dengan bantuan kekuatan Tuhan, Kakaknya yang lain serta teman-temannya. Erika berhasil bangkit. Ia mengubah hidupnya menjadi lebih tabah dan sabar. Ia juga berhasil mendirikan panti wreda sebagai kenangannya bersama ibunda tercinta dan panti rehabilitasi pecandu narkoba sebagai kenangannya bersama kakak tercinta. Perjuangannya untuk bangkit dari keterpurukkan sangat mengginspirasi.
Ya… bahagia memang sebuah pilihan. Kita harus menghadapi belantara hidup seperti ini, dengan pemikiran yang matang dan jiwa yang kuat agar pilihan bahagia pun terpampang di depan mata. Hidup ada pasang surutnya. Tidak selalu kita yang berada diatas, kadang kita pun harus merasakan pahitnya hidup dibawah. Namun kita harus mengakalinya dengan cara pikir yang sehat. Kembalikan semuanya pada Tuhan, namun tetap ada usaha menyertai.
Buku ini dikemas dalam bahasa yang sederhana sehingga dapat mudah dipahami oleh berbagai kalangan. Kisah-kisahnya sangat menginspirasi. Buku ini dapat menjadi cikal-bakal bahwa manusia tidak boleh menyerah ditengah kuatnya arus perubahan zaman. Inspirasi sangat kental didalam buku ini. Namun didalam buku ini terkadang menyelipkan bahasa daerah yang terkadang tanpa disertai arti, namun hal ini juga menambah kesan pada buku ini. Buku yang berisi kumpulan inspirasi seperti bahagia adalah sebuah pilihan harus diterbitkan lagi dan lebih dikembangkan lagi. Hal ini dapat berpengaruh pada cara berpikir masyarakat dalam menghadapi kehidupan seperti sekarang.
***
0 komentar: